Perlemakan hati atau fatty liver adalah kondisi di mana lemak terakumulasi secara berlebihan di dalam hati. Penyebab hati berlemak dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu tingginya kadar kolesterol dalam tubuh.dengan beberapa faktor tersebut maka pentingnnya mengetahui bagaimana mencegah kejadian perlemakan hati,berikut hal yang harus di lakukan untuk menghindari terjadinya perlemakan hati :
1.Membatasi atau menghentikan konsumsi minuman beralkohol.
2.Menjaga berat badan ideal.
3.Mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi dan menghindari makanan yang mengandung lemak jenuh, lemak trans, dan karbohidrat olahan.
4.Mengontrol gula darah, kadar trigliserida, dan kadar kolesterol.
5.Bagi penderita diabetes, ikuti rencana perawatan yang direkomendasikan dokter.
6.Olahraga secara rutin, minimal 30 menit setiap hari.