TAYAMUM PADA LUKA DIABETES

Kaki Diabetes

Dibagi menjadi 2 : dengan ulku DM atau tanpa ulkus DM

Ulkus kaki diabetik adalah luka kronik pada daerah dibawah pergelangan kaki yang mengurangi kualitas hidup dan dapat memperberat perjalanan penyakit

Tayamum

Merupakan salah satu bentuk taharah menggunakan debu / tanah sebagai pengganti wudhu

Secara Bahasa : “al – qasdu” berarti menyengaja menunju sesuatu atau memaksudkan sesuatu

Menurut Fiqih berarti mengusap wajah dan kedua tangan dengan debu yang bersih dan dengan cara tertentu

Berdasarkan QS Al Maidah ayat 6
Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci), usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur

Syarat Tayamum :

  • Tidak ada air dan sudah berusaha mencarinya, tapi tidak bertemu
  • Berhalangan menggunakan air, seperti sedang sakit apabila terkena air penyakitnya akan bertambah parah
  • Telah masuk waktu shalat
  • Dengan tanah / debu yang suci

Langkah – Langkah bertayamum :

  1. Membaca niat
    نَوَيْتُ التَّيَمُّمَ لِاسْتِبَاحَةِ الصَّلَاةِ للهِ تَعَالَى
  2. Mengambil debu , menepuk kedua tangan lalu ditiup
  3. Mengusap muka, 2 kali usapan
  4. Mengusap kedua tangan sampai siku

Sumber :

PERKENI : Pedoman Pengelolaan dan Pencegahan DM Tipe 2 di Indonesia, 2021

A.Rusdiana : Buku Tuntunan Prakibadah, 2019

Syaikh Hasan Ayyub, Fiqih Ibadah, Jakarta; Pustaka Al-Kautsar

Indah Arumsari / P43.1 / Coass Interna

Leave a Reply