Berapa Kadar Gula Darah Tergolong Pra Diabetes?

Prediabetes merupakan kondisi dimana kadar gula darah lebih dari normal, tetapi tidak cukup tinggi untuk dikategorikan sebagai diabetes melitus tipe 2. Kondisi prediabetes ini jika dibiarkan akan mengalami progresivitas dan berkembang menjadi diabetes melitus tipe 2.

Gejala Prediabetes

Pada umumnya, pengidap prediabetes tidak memiliki gejala. Namun, gejala sederhana dari diabetes harus diwaspadai agar tidak berkembang menjadi diabetes tipe 2. Gejala klasik dari diabetes adalah:

  • Selalu kehausan
  • Selalu lapar
  • Peningkatan frekuensi berkemih

Diagnosis Prediabetes

Diagnosis prediabetes ditegakkan apabila hasil pengecekkan kadar gula dalam darah :

  • Kadar gula darah puasa: 100-125 mg/dL
  • Toleransi glukosa oral: 140-199 mg/dL
  • Tes HbA1C: 5.7 – 6.4%

2 Replies to “Berapa Kadar Gula Darah Tergolong Pra Diabetes?”

Leave a Reply